Laman

Kamis, 17 November 2011

apa masa depanmu?


Hai sobat Bahasa..
tema blog Bahasa hari ini adalah membahas tentang masa depan yang tidak begitu jelas rupanya, yaaa kalo misalnya ada cermin ajaib atau pintu masa depan doraemon, aku sudah bisa tau tentang masa depanku bagaimana, apakah itu suram, indah, atau malah tidak jelas. Sebenarnya yang tentukan masa depan itu adalah diri kita sendiri, bukan orang lain, bukan pintu masa depan, bukan cermin ajaib atau anai-anai lainnya, sebut saja tantangan yang paling berat itu adalah diri kita, my self, your self. Inti nya adalah
, kamu bisa dan kamu pantas mendapatkan masa depan yang sesuai dengan hidupmu :)
Jujur saja, aku masih bingung dengan masa depan pendidikanku esok, aku sekarang masih duduk dibangku SMA, dan sebentar lagi akan tamat (amin) tapi aku sendiri tidak tau akan melanjutkan atau aku break sejenak dari dunia pendidikan, mau nya sih lanjut kuliah, tapi berbagai faktor mengatakan aku harus break (sekarang aku galau sobat bahasa), tapi rencanaku kedepan adalah mendaftarkan diri menjadi mahasiswi Univ. Pakuan di Bogor, semoga keedepannya aku bisa sukses (amin Ya Allah).
Nah, bagaimana dengan kamu sobat Bahasa, apakah lanjut kuliah, kerja atau break dulu atau mungkin sekarang uda menjadi Mahasiswa di salah satu Universitas, itu semua kamu atau dirimu sendiri yang menentukan. Be Your Self, karena kamu yang menentukan masa depanmu. Keep spirit sobat-sobat Bahasa, jangan putus asa dengan kegagalan yang kamu alami, karena itu adalah awal menjadi sukses :) arigatoo

0 komentar:

Posting Komentar